
Palembang, Gizmologi – Transformasi digital semakin menjadi kebutuhan utama di berbagai sektor industri, termasuk di sektor kuliner. Menyadari pentingnya adopsi teknologi dalam mendukung operasional dan kepuasan pelanggan, restoran Cindy Hibachi memanfaatkan solusi digital dari Indibiz.
Restoran Jepang yang berlokasi di Palembang tersebut telah secara aktif layanan Indibiz dari Telkom Indonesia yang dirancang untuk Small Medium Enterprise (SME). Melalui pemanfaatan High Speed Internet Indibiz 100 Mbps, Cindy Hibachi kini memiliki infrastruktur konektivitas yang andal, cepat, dan stabil. Pemanfaatan ini disebut berkontribusi langsung terhadap kelancaran aktivitas internal restoran dan juga kenyamanan para pelanggan yang datang berkunjung.
Baca juga: Dirut Telkom Dian Siswarini Pimpin ATSI, Siap Percepat Konvergensi Telekomunikasi
Muhammad Alvansyah, Supervisor Cindy Hibachi Palembang, menyampaikan bahwa penggunaan Indibiz telah memberikan banyak manfaat nyata dalam menunjang kebutuhan operasional sehari-hari. “Kami mulai menggunakan Indibiz sejak Oktober 2023. Banyak pengalaman positif yang kami rasakan selama menggunakan layanan ini,” ujarnya.
Ia menjelaskan, salah satu hal terpenting dari Indibiz adalah kecepatan dan kestabilan internetnya. Itu sangat membantu terutama di saat jam-jam sibuk ketika pengunjung sedang ramai. “Kami cukup puas karena layanan yang diberikan sangat konsisten dalam mendukung operasional dan kebutuhan pelanggan,” jelas Alvansyah.
Restoran Cindy Hibachi Manfaatkan Layanan Indibiz
Restoran Cindy Hibachi dikenal sebagai salah satu tempat kuliner khas Jepang di Palembang yang mengusung konsep Japanese Healthy Cafe. Tidak hanya menyajikan hidangan populer seperti ramen, katsu, garlic, butter rice, dan menu ala Jepang lainnya, restoran ini juga menghadirkan berbagai pilihan minuman sehat berbahan dasar buah asli yang menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung yang peduli dengan gaya hidup sehat.
Dalam era digital seperti saat ini, konektivitas yang stabil tidak hanya menjadi pelengkap, tetapi menjadi bagian esensial dalam menjalankan bisnis restoran. Dari sistem pemesanan, pembayaran nontunai, hingga kebutuhan pelanggan untuk tetap terhubung dengan internet saat berada di tempat, semuanya membutuhkan dukungan jaringan yang andal.
Melalui kemitraan ini, Telkom Indonesia melalui Indibiz menunjukkan komitmennya dalam mendukung pelaku usaha lokal untuk terus berkembang melalui pemanfaatan teknologi yang inovatif dan terkini. Dengan dukungan High Speed Internet Indibiz, yang menawarkan kecepatan dan kestabilan, pengelola usaha seperti Cindy Hibachi dapat mengelola jaringan internet secara efisien, cepat, dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan bisnis masing-masing.
Selain itu, akses terhadap teknologi yang handal ini memberikan peluang bagi pelaku usaha untuk meningkatkan produktivitas dan daya saing mereka di pasar yang semakin kompetitif. Indibiz tidak hanya menyediakan infrastruktur, tetapi juga solusi yang mendukung transformasi digital, sehingga para pelaku usaha mampu meraih potensi penuh mereka dan memperluas jangkauan pasar melalui inovasi dan layanan yang lebih baik.
Dengan semakin banyak pelaku SME yang bertransformasi secara digital, ekosistem bisnis nasional diharapkan menjadi lebih tangguh, adaptif, dan kompetitif di tengah tantangan global.
Artikel berjudul Layanan Indibiz Perkuat Operasional Restoran Jepang Cindy Hibachi yang ditulis oleh Tim Gizmo pertama kali tampil di Gizmologi.id